Ketika Film Sebagai Alat Pemasaran dan Memperkenalkan Dunia
![]() |
Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial kerjasama Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Mojokerto dengan Bimasakti Farm / Dok Cak Lubis Official |
Mojokerto Rabu 28 Agustus 2024. Prapanca.world. Dengan tema Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial kerjasama Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Mojokerto dengan Bimasakti Farm yang berlokasi di dsn. Pacet ds. Pacet kec. Pacet Mojokerto.
Diikuti kuramg lebih 100 peserta yang terdiri dari, siswa SMK Raden Patah MojosariKaramg Taruna Pacet, Umkm dari Balongbendo dan Pungging, mahasiswa, guru dan praktisi budaya bukan hanya dari Mojokerto tetapi dari Jomnamg dan Pasuruhan.
Acara Selasa 27 Agustus 2024 dimulai jam. 13.30 wib sampai selesai. Hadir langsung Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Nurhono dan Sekretaris Perpustakaan dan Kearsipan Mohammad Jamil dan Forkopimca Camat Pacet yang dalam obrolannya mengatakan bahwa
Budaya itu sangat luas dalam pemahamannya tidak senaif yamg dibayangkan, seni itu hanya salah satu bagian. Apapun yang berkaitan dengan budaya harus dilestarikan, dijaga dan diimplementasikan dengan baik dan sungguh sungguh karena itu cermin bangsa
Sedangkan Sekretaris Perpustakaan dan Kearsipan mengatakan, "Pemuda adalagh promotor penggerak jangan jadi provokator penggerak" kelakarnya, "Saya sangat mengapresiasi dengan meningkat nya pengetahuan masyarakat tentang proses pbuatan film sebagai media pemasaran maka dampak yamg ditimbulkan juga positif untuk meningkatkan produk ekonomi masyarakat secara luas khususnya di wilayah Pacet".
Acara yang dipandu oleh Aditya Iwan Kurniawan dari Bimasakti berlangsung menarik dan tertib, ketika KenKen sebagai narasumber lulusan ISI Jogja ini membahas materi tentang proses pembuatan film dijaman sekarang dengan segala kemudahan dan kecanggihan tehnologi hanya dengan hp seseorang sudah mampu membuat film meski sederhana tanpa konsep. Tetapi untuk menghasilkan suatu karya yang bernilai memerlukan kerja team yang saling melengkapi.